Katekumen Sudah Dimulai

 Prasetyo Hartono  |     11 Feb 2017, 13:57

Pengajaran agama katolik bagi mereka yang akan dibaptis atau katekumen sudah dimulai. Bertempat di Ruang Benedictus, Auditorium MBK lantai 2, diselenggarakan pembukaan dan pengarahan pelajaran katolik atau katekumenat Natal 2017. Sebanyak kurang lebih 30 peserta mendapat bekal pengarahan dari Romo Paulus Kristyanto O.Carm selaku Romo Pendamping Seksi Katekese.

Katekumen Sudah Dimulai

Dalam pesannya, Romo mengingatkan bahwa hendaknya para calon katekumen ini selalu setia dan tekun dalam mengikuti pengajaran selama 40 kali pertemuan.

Selain penjelasan dari Romo Kris tersebut, calon katekumen diajak untuk mendalami persyaratan agar dapat menerima Sakramen Baptis yang akan mereka terima pada Sabtu, 4 November 2017. Salah satunya adalah tradisi tanda tangan romo seusai misa dan lapor kepada ketua lingkungan. Hal ini dimaksudkan agar para peserta katekumen bisa saling berbagi pengalaman iman mereka.

Proses pengajaran Minggu lalu baru saja dimulai. Untuk itu mereka yang mempunyai teman atau saudara yang ingin belajar iman Katolik dan berumur 12-65 tahun, silakan hadir dalam pembelajaran pada pukul 14.30-16.00 WIB di Auditorium MBK lantai 2 setiap hari Minggu.

Lihat Juga:

Seputar MBK (WM) Lainnya...

Renungan Harian

Minggu, 3 Maret 2024

Hari Minggu Prapaskah III Wanita Samaria itu datang untuk percaya akan Yesus, yang menempatkan dia di hadapan kita sebagai lambang --- St. Agustinus...

Selengkapnya

Jadwal Misa Rutin

Sabtu Pukul 16:30
  Pukul 19:00
 
Minggu Pukul 06:30
  Pukul 09:00
  Pukul 11:30
  Pukul 16:30
  Pukul 19:00

Selengkapnya

Kalender Liturgi