Inspirasi

  26 Jul 2013, 17:06

Belum lama ini penulis diundang meng­hadiri selamatan rumah baru kepona-kan di wilayah Jababeka, Krawang, Jabar. Ia berprofesi sebagai notaris dan sua­minya bisnis automotif yang merupakan pasangan keluarga muda. Penulis secara spon­tan memuji desain rumah dan tata letak inte­riornya, dan juga pemilihan lingkungan yang nyaman dan serba hijau. Ia menjawab secara spontan bahwa semua itu mengambil inspi­rasi dari rumah penulis di Bintaro. Memang, sejak lama jika ia mengunjungi penulis ia selalu menyatakan ingin sekali punya rumah seperti rumahku dan saya selalu mendoakan agar Tuhan memberi jalan. Lalu, apakah tulisan yang selalu penulis ambil dari kejadian sekitar penulis ini suatu yang berlebihan?

Bagi penulis dalam pengalaman berin­tereaksi sosial dengan anak-anak muda, biasanya yang merasa pandai dan berhasil jarang sekali menyebut nama orang tua sebagai motivator dan inspirator. Mereka meng­klaim bahwa semua itu idenya sendiri, usa­hanya sendiri, seolah-olah "anak ajaib" yang bisa besar sendiri, makan sendiri, kerja sendiri, hidup sendiri dst. Ketika penulis masih aktif, selalu mengatakan bahwa kalau menulis selalu mengambil inspirasi dari gaya tulisan Big Boss, Jakob Oetama dalam kese-riusan dan pengetahuan umum. Sekaligus sebagai motivator. Kemudian gaya santai dari almarhum Harry Roesli, seniman serba bisa dari Bandung, dan Mohammad Sobary, budayawan yang dijuluki Presiden Republik Bantul. Pada pokoknya hidup ini pasti saling memberi inspirasi dan motivasi.

Dalam inspirasi tidak ada unsur keterpak­saan atau keharusan. Inspirasi asal kata dari Latin inspirare atau bernapas berarti Anda bernapas kan, tidak terpaksa? Inspirasi juga bukan solusi untuk segalanya, ia cenderung sangat pribadi, unik untuk setiap orang, tidak logis dan tidak bisa diresepkan yang harus diikuti. Coba renungkan, pernahkan Anda pernah merasakan sensasi tertentu dalam memperhatikan kejadian dan pertemuan dengan sesama. Setiap kali kita mendapat inspirasi, semua terasa mudah dan dimudah­kan. Juga inspirasi untuk menulis.

(ED )

Lihat Juga:

Editorial (WM) Lainnya...

Renungan Harian

Minggu, 3 Maret 2024

Hari Minggu Prapaskah III Wanita Samaria itu datang untuk percaya akan Yesus, yang menempatkan dia di hadapan kita sebagai lambang --- St. Agustinus...

Selengkapnya

Jadwal Misa Rutin

Sabtu Pukul 16:30
  Pukul 19:00
 
Minggu Pukul 06:30
  Pukul 09:00
  Pukul 11:30
  Pukul 16:30
  Pukul 19:00

Selengkapnya

Kalender Liturgi