Dari Rekoleksi Kategorial: Gereja Ibarat Taman

  18 Mar 2011, 13:40

Rekoleksi Kelompok Kategorial berlangsung hari Sabtu-Minggu (26-27 Februari) di Wisma Puspanita Ciawi, sekaligus menutup seluruh rangkaian Rekoleksi yakni Rekoleksi Lingkungan, Seksi dan terakhir kelompok Kategorial. Namun sayang hanya 41 orang hadir mewakili seluruh pengurus 14 kelompok kategorial.

Dari Rekoleksi Kategorial: Gereja Ibarat Taman

Romo Eko hadir dalam rekoleksi ini dan menjadi fasilitator dalam diskusi kelompok dimana seluruh peserta di bagi kedalam 4 (empat) kelompok besar, kelompok 1 (Kerahiman Ilahi, PDKK MBK, PDKK MMC, Karmelit Awam), 2 (Anthiokia, KKMK, PDKK Mudika, Seksi Kepemudaan), 3. (Legio Mariae, PWK Santa Monika, Paguyuban Adi Yuswa), 4 (WKRI, Marriage Encounter) dan diberikan beberapa pertanyaan diskusi yaitu:

Apa salah satu kekayaan inspirasi iman/spiritualitas/aspek-aspek hidup yang diolah dan dikembangkan dalam komunitas kategorial Anda yang hendak dibagikan kepada umat seiman di paroki MBK dan warga masyarakat sekitar?

Dari Rekoleksi Kategorial: Gereja Ibarat Taman

Dengan memberi jawaban:Mengenal Kerahiman Ilahi, untuk pertumbuhan iman. Pembinaan Iman dan karakter anak-anak sejak dini (SMP) dan Remaja (SMA), Spiritualitas Profesionalitas dan Sosialitas. Sebagai Fasilitator Kategorial dengan Teritorial di Paroki Tomang gereja MBK.

Berbagi semangat kemandirian pada usia matang. Berbagi suka dan duka pada sesama usia lansia (janda) untuk tetap memiliki semangat hidup sambil ber-DOA; Melayani sesama lansia dan para sakit yang membutuhkan perhatian dan pelayanan pastoral (Sakramen).

Berfokus pada memberantas kemiskinan dan kekerasan dalam masyarakat; Membangun relasi suami isteri dalam keluarga

Peluang-peluang kegiatan apa saja yang bisa dimanfaatkan untuk "berbagi kekayaan" itu?

Misa dan Novena Kerahiman Ilahi, Pendalaman KS+BCH Faustina Novena Bunda Maria Penolong Abadi; Doa Brifit setiap pagi sebelum Misa di gereja; Doa Triduum, 3 hari sebelum Pesta nama Paroki; Seminar hidup baru dalam Roh Kudus SHDRK+BCM; Doa pelepasan dan penyembuhan.

Koor untuk BIR, tatib gereja, misa anak Natal, Paskah; Tablo Paskah, Tatib gereja; BAKSOS, Seminar, Job Fair, Bazar; terlibat dalam kegiatan di lingkungan; Rekoleksi Pemuda, LDK, Coffee Morning, Ziarek, Kunjungan ke orang sakit, lansia, panti jompo, Morning tea (Pendalaman alkitab), Doa untuk biarawan/biarawati, Doa Rosario, Kunjungan ke penjara, Rekoleksi ME.

Dengan pihak mana (saja) komunitas Anda sebaiknya bekerjasama dalam "berbagi kekayaan" itu? (Pengurus lingkungan? Seks-seksi? Kelompok-kelompok Kategorial lain?)

Dengan semua pihak (Komunitas Teritorial + Komunitas Kategorial).

Sebelumnya Romo Heri dalam pemaparan eklesiologis dan spiritualitas gereja MBK memberi uraian tentang Maria Bunda Karmel, tempat kita berpijak dan melakukan segala aktifitas dan karya kita sesuai dengan anugerah talenta yang dikaruniakan Allah kepada kita. Gereja ibarat taman yang terdiri atas berbagai aneka jenis tanaman yang ditata sedemikian rupa sehingga tampak indah.

Gereja kata Romo Heri, ibarat Taman Indah yang terdiri atas beraneka macam tanaman. Kesemuanya membentuk satu kesatuan yang disebut taman. Kualitas dan keindahan taman bergantung pada tanaman yang ada di dalamnya. Ada tanaman yang mempercantik atau tanaman yang merusak keindahan atau merusak tanaman lain atau bahkan sebaliknya justru mendukung dan membantu keberadaan tanaman lainnya. Kesungguhan merawat setiap tanaman dan menatanya sedemikian rupa membuat setiap tanaman memiliki arti khusus dan memberikan warna yang khas.

Setelah seluruh rangkaian rekoleksi ini selesai masih ada kelanjutannya yaitu pertemuan yang dinamakan booster.

(Asteria Susi)

Lihat Juga:

Seputar MBK (WM) Lainnya...

Renungan Harian

Minggu, 3 Maret 2024

Hari Minggu Prapaskah III Wanita Samaria itu datang untuk percaya akan Yesus, yang menempatkan dia di hadapan kita sebagai lambang --- St. Agustinus...

Selengkapnya

Jadwal Misa Rutin

Sabtu Pukul 16:30
  Pukul 19:00
 
Minggu Pukul 06:30
  Pukul 09:00
  Pukul 11:30
  Pukul 16:30
  Pukul 19:00

Selengkapnya

Kalender Liturgi